SEMINAR MENTAL KEBANGSAAN HIMPUNAN MAHASISWA PENDIDIKAN SEJARAH 2024 “PERAN MAHASISWA DALAM MEMPERTAHANKAN NILAI PANCASILA DITENGAH ISU CYBER CRIME PADA ERA DIGITAL”
SEMINAR MENTAL KEBANGSAAN
HIMPUNANMAHASISWA PENDIDIKAN SEJARAH 2024
“PERAN MAHASISWA DALAM MEMPERTAHANKAN NILAI PANCASILADITENGAH ISU CYBER CRIME PADA ERA DIGITAL”
Selasa, 10 September 2024. Merupakan hari dimana dilaksankannyakegiatan seminar mental kebangsaan dengan tema " PERAN MAHASISWA DALAMMEMPERTAHANKAN NILAI PANCASILA DITENGAH ISU CYBER CRIME PADA ERA DIGITAL"yang diadakan secara offline di gedung i8 Auditorium Fakultas Ilmu Sosial DanIlmu Politik. Seminar ini merupakan program kerja rutinan yang setiap tahundiadakan oleh HMP Pendidikan Sejarah Unesa Departemen Agama Dan Sosial.
Diawali check sound dan briefing panitia dilanjutkanmenyambut para peserta untuk melakukan presensi kehadiran dan diberi konsumsi.Setelah itu diarahkan oleh panitia untuk duduk dikursi yang telah disediakan.Selang 15 menit, acara dibuka oleh MC Bening ken Dan Ajitama Putra. Laludilanjut menyayikan lagu indonesia raya serta mars unesa dan acara selanjutnyaadalah sambutan sambutan yang pertama disampaikan oleh ketua pelaksana AuraSasikirana, ketua umum HMP Pendidikan Sejarah M.Lukman Kurniawan, koordinator ProgramStudi Pendidikan sejarah yaitu Dr. Wisnu M.Hum. Seminar ini di ikuti olehmahasiswa baru pendidikan sejarah 2024 serta mahasiswa aktif pendidikan sejarahangkatan 2023.
Pada seminar tahun ini mendatangkan 2 pembicara yang ahlidalam bidangnya yaitu Drs. Didi Suryadi, MAP Dan juga Rianda usmi, M.Pd. masingmasing pembicara diberikan waktu 45 menit untuk memaparkan materi dan 15 menitsesi tanya jawab. Seminar ini berlangsung secara meriah karena banyak mahasiswapendidikan sejarah yang aktif bertanya pada saat sesi tanya jawab. Setelahsegala rangkaian acara terlaksana dengan baik, sebelum mengakhiri acaradiadakannya sesi dokumentasi oleh panitia yang bertugas.
Penulis: Aura Sasikirana Pratista
Nim: 23040284060
Share It On: