KEGIATAN STUDI BANDING HMJ PMPKN UNESA X HMD HKn UM
![](https://statik.unesa.ac.id/profileunesa_konten_statik/uploads/fish/thumbnail/b4388b3a-4581-4b09-aeba-966d04c10e9d.jpg)
Departemen Pengembangan Organisasi (23/06/2022) - HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN MORAL PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN (HMJ PMP-KN) Universitas Negeri Surabaya mengadakan Kegiatan Studi Banding yang bertemakan “Menguatkan Komunikasi Mempererat Silaturahmi Guna Meningkatkan Kualitas Organisasi”. Pemilihan tema ini bertujuan untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang akan diterapkan kedepannya untuk menjadi lebih baik. Kegiatan seperti ini tentunya sangat bagus bagi perkembangan suatu kinerja suatu organisasi. Acara inti dari kegiatan Studi banding ini adalah untuk membangun relasi serta bertukar pikiran demi meningkatkan kinerja organisasi.
Selain
itu suatu kegiatan
yang dilakukan dengan tujuan menambah
wawasan dan pengetahuan yang
akan
diterapkan kedepannya untuk
menjadi lebih baik. Kegiatan seperti ini tentunya sangat
bagus bagi perkembangan suatu kebutuhan yang
diharapkan sebagaimana mestinya. untuk itu, HMJ PMP-KN UNESA maksud mangadakan kunjungan Studi Banding ke HMD
HKn FIS UM yang berada didaerah Malang. Studi banding ini memberikan kesempatan untuk mahasiswa khususnya
pengurus HMJ PMP-KN Universitas Negeri Surabaya untuk menjalin hubungan-
hubungan baik dengan mahasiswa Universitas Negeri Malang dalam
berkomunikasi dan diharapkan bisa mensinergiskan program
kerja di organisasi tersebut. Acara ini dilaksanakan
pada tanggal 23 Juni 2022 di Gedung i8 Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum secara
offline.
Kegiatan Studi banding ini di ikuti oleh 80 orang secara offline. Acara ini berjalan dengan lancar, dengan estimasi waktu yang tepat pada saat memulai acara maupun menutup acara, semua kegiatan berjalan lancar dan mendapatkan apresiasi yang baik dari anggota yang telah disiplin dalam kegiatan tersebut. Kegiatan diawali dengan penampilan, pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Unesa, sambutan- sambutan, pemaparan program kerja dari HMJ PMP-KN UNESA maupun HMD HKn FIS UM, Sharing Season, Penyerahan Cinderamata, Civic Trip, dan Penutup.
Dalam kegiatan sharing session kami berdiskusi dan saling bertukar pikiran melalui pemaparan program kerja dari masing-masing departemen baik dari UNESA maupun UM. Proses pemaparan dilakukan dengan teknis secara bergantian. Tujuan pemaparan proker ini dapat mengetahui perbedaan dari kedua ormawa tersebut. Adapun yang menjadi pembeda yakni penyebutan departemen dari UNESA, Kemudian penyebutan devisi dari UM. Selain itu jumlah dari departemen juga berbeda dari UNESA terdiri dari 6 departemen antara lain departemen pengembangan organisasi, departemen pendidikan dan penalaran, departemen sosial dan HAM, departemen agama dan kerohanian, departemen bakat dan minat, departemen media informasi dan komunikasi, dan departemen ekonomi kreatif. Selanjutnya dari UM terdiri dari 5 devisi antara lain Devisi PSDM, Devisi Kastrat, Devisi Senior, Devisi Medkom, dan Devisi Eksos.
Studi banding diberikan dapat membangun motivasi mahasiswa untuk melakukan perubahan atau bekembang menjadi lebih baik. Sadar bahwa masih banyak kekurangan yang ia miliki yang sebenarnya masih bisa ditingkatkan lagi.
Share It On: